Analisis dan Perancangan Sistem Pendukung Keputusan Sumber Daya Manusia

(Studi pada PT. PLN (Persero) Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang)

Tugas Akhir / Skripsi Sistem Informasi
Penulis: Stella, Citha P. Rosari, dan Vonny L. Feryanto
Jurusan Sistem Informasi Fakultas Ilmu Komputer Universitas Bina Nusantara

Ringkasan

Pengambilan keputusan dalam mengatasi berbagai masalah harus dilakukan oleh para manajer secara cepat dan tepat agar rotasi kerja perusahaan dapat terus berlanjut. Manajer sangat berperan penting dalam pengambilan keputusan tersebut sehingga perusahaan menyadari diperlukan suatu sistem yang dapat mendukung pengambilan keputusan. Sistem yang sesuai dalam mendukung proses pengambilan keputusan tersebut adalah Sistem Pendukung Keputusan (SPK). SPK merupakan perangkat interaktif yang lebih ditujukan untuk mendukung manajemen dalam melakukan pekerjaan yang bersifat analisis. Sistem ini bisa digunakan oleh berbagai tingkat manajerial dan umumnya digunakan dalam menghadapi masalah semi terstruktur dan terstruktur.

Saat ini banyak perusahaan melakukan pengalokasian sumber daya manusia hanya berdasarkan kriteria atau standar tertentu, seperti jenjang pendidikan, pengalaman kerja, dan masa kerja di perusahaan tersebut tanpa menilai kompetensi yang dimiliki sumber daya manusia untuk menempati suatu posisi atau jabatan tertentu. Hal ini menyebabkan sumber daya manusia dalam perusahaan tersebut tidak dapat mengeluarkan kemampuan yang maksimal dalam setiap pekerjaannya. Untuk membantu perusahaan dalam mengatasi masalah tersebut dibutuhkan suatu Sistem Pendukung Keputusan yang dapat memberikan informasi sumber daya manusia yang berkompeten dalam perekrutan dan penyeleksian jabatan.

PT PLN (Persero) Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang adalah sebuah perusahaan negara yang mendistribusikan energi listrik untuk masyarakat di wilayah Jakarta dan Tangerang. Seperti diketahui bersama, perusahaan ini sangat besar karena memiliki tanggung jawab untuk dapat melaksanakan distribusi dan penjualan tenaga listrik ke seluruh masyarakat dan mengembangkan usaha dalam bisnis yang sehat yang berorientasi kepada kepuasan pelanggan, anggota perusahaan, dan pemegang saham. Penulisan skripsi ini bertujuan untuk membuat sistem pendukung keputusan pada proses perekrutan pelamar operasi harian dan seleksi jabatan asisten manajer. Sistem yang dibuat akan menampilkan alternatif keputusan sehingga persahaan dapat merekrut pelamar dan menyeleksi pegawai dengan kompetensi dan kriteria terbaik. Metode penelitian yang digunakan adalah metode analisis dengan melakukan studi kepustakaan dan studi lapangan serta metode perancangan dengan menggunakan DFD (Data Flow Diagram), dan rancangan komponen-komponen pada SPK. Hasil yang ingin dicapai dengan ini adalah mempermudah manajer divisi sumber daya manusia dalam mengambil keputusan yang cepat dan tepat. Simpulan dari seluruh penulisan yaitu SPK dapat menyeleksi pelamar dan pegawai sesuai dengan prioritas kriteria dan kompetensi sehingga hasil seleksi dapat lebih obyektif.